Mengenal Gohan Dalam Film Dragon Ball-Z

Son Gohan adalah salah satu tokoh dalam dragon ball yang merupakan manusia Super Saiyan. Namanya diambil dari nama kakeknya Goku. Gohan merupakan Saiyan yang punya kekuatan luar biasa. Bahkan mampu menandingi kekuatan ayahnya. Son gohan sangat pemberani. Ketika Son Goku dihabisi oleh Raditz, maka Gohan menyerangnya habis-habisan.

Mengenal Gohan Dalam Cerita Dragon Ball-Z

Mengenal Gohan Dalam Film Dragon Ball-Z


Masa kecil Gohan

Gohan saat ketika masih kecil pandai menghitung. Anak ini suka memakai baju berwarna kuning, merah dan hijau, dengan topi unik di atas kepalanya. Alasan penampilannya yang berubah adalah serangan dari bangsa Saiyan.


Mengenal Gohan Dalam Cerita Dragon Ball-Z

Gohan ketika remaja

Teen Gohan awalnya menggunakan pakaian berwarna ungu. Namun, ketika bumi dalam situasi bahaya, maka pakaian yang pakai sama dengan Son Goku. Gohan muda memiliki tehnik serangan yang disebut Namekian Uniform Masenko.

Gohan ketika dewasa

Pada awalnya, penampilan Gohan muda tidak jauh berbeda daripada Yamcha. Namun, ketika Omega Shenron menyerang, maka penampilan Gohan kembali menyerupai Son Goku. Senjata andalannya adalah Z Sword.



Kekuatan Gohan

Gohan menyimpan kekuatan tersembunyi yang luar biasa. Sebagai Super Saiyan, Gohan mampu mengalahkan Raditz tanpa bantuan dari orang lain. Kekuatan ini semakin meningkat, ketika emosinya memuncak, tak ubahnya seperti super masenko


Mengenal Gohan Dalam Cerita Dragon Ball-Z

Biografi Gohan

Son Gohan memiliki orang tua bernama Goku, dengan ibunya bernama Chi-Chi. Ia juga punya saudara bernama Goten, dan istri Gohan bernama Videl. Gohan mempunyai anak yang bernama Pan.

Gohan sebenarnya adalah anak manja, yang hidup layak dan bermukim di rumah yang cukup bagus. Gohan terrgolong anak yang cerdas, sedikit berbeda daripada ayahnya yang tidak pernah duduk di bangku sekolahan. Hehe..

Gohan diculik oleh Raditz

Ketika Gohan diajak oleh ayahnya untuk berkunjung ke Rumah Kame, secara mendadak Raditz datang. Raditz mengajak Goku untuk memusnahkan semua manusia, namun ajakan ini ditolak oleh Goku. Raditz pun menantang Goku dan menculik Gohan. Piccolo datang untuk membantu Goku dalam melawan Raditz.


Mengenal Gohan Dalam Cerita Dragon Ball-Z

Kekalahan Raditz

Pada pertarungan antara Goku, Piccolo, dan Raditz, maka Gohan dapat lolos dari pesawat Raditz. Kemudian Gohan melancarkan pukulan kuat terhadap Raditz. Singkatnya, Piccolo dapat menumbangkan Raditz, meski Goku akhirnya meninggal.

Gohan diajak oleh Piccolo untuk dilatih di padang gurun. Tetapi caranya mungkin agak unik. Gohan dibiarkan sendirian untuk melawan semua bahaya selama 6 bulan, tetapi piccolo sebenarnya mengawasinya dari jarak jauh. Gohan pada akhirnya mampu melawan rasa takutnya.


Mengenal Gohan Dalam Cerita Dragon Ball-Z

Gohan dengan Masenko dahsyat

Saat Nappa menyerang Gohan dengan luar biasa, maka Piccolo mengorbankan dirinya untuk melindungi Gohan. Kematian Piccolo membuat Gohan marah dan mengeluarkan Masenko dahsyat mengenai Nappa, sehingga dapat merusak lengan Nappa. Saat Bejita dalam wujud Great Ape dan melukai Goku, maka Gohan mampu mengalahkan Vegeta.

Nah, itulah ringkasan cerita Gohan dalam Dragon Ball Z. Bagi kalian tentu tidak asing dengan semua tokoh dalam film kartun ini. Bagaimana kalian menggambarkan sosok Son Gohan? Simak juga: Top 10 Tokoh Terkuat Dragon Ball Z!



Related Posts:

0 Response to "Mengenal Gohan Dalam Film Dragon Ball-Z"

Posting Komentar