9 Fakta Mengejutkan Game Pokemon Jarang Diketahui

Beberapa waktu yang lalu, game Pokemon Go telah diluncurkan oleh Niantic Labs dan Nintendo, sehingga game ini dapat dimainkan di ponsel Android dan iOS. Pokemon Go menjadi jawaban bagi kamu yang ingin menggabungkan dunia virtual dan realita. Para pemain akan merasakan sensasi baru dalam dunia game, dengan menggunakan alat canggih (smartphone) untuk menangkap monster Pokemon di dunia nyata.

9 Fakta Mengejutkan Game Pokemon Jarang Diketahui

Ingress merupakan teknologi GPS yang mampu merealisasikan game virtual, sehingga pengguna benar-benar merasakan seolah Pokemon berada di dunia nyata.

Monster Pokemon memiliki banyak jenis, sesuai dengan habitatnya. Monster yang tertangkap di perairan seperti kolam, berbeda dengan jenis monster di rerumputan. Pastinya, game ini seru banget.


9 Fakta Mengejutkan Game Pokemon Jarang Diketahui


1. Rekor baru di dunia game



Game fenomenal ini memecahkan rekor game ponsel, sejak launching dilakukan. Jumlah pemain yang meledak dalam waktu singkat, sehingga laba mencapai USD 1,6 juta dalam sehari. Keuntungan tersebut hanya berasal dari pengguna iOS, belum android. Butuh waktu 2 minggu saja untuk mengembalikan modal Niantic.
Investasi yang tidak salah!

2. Data pengguna terkumpul sebab Pokemon Go



Game fenomenal ini memerlukan akses Augmented Reality lewat kamera ponselmu. Bukan hanya itu, tapi game Pokemon Go juga membutuhkan akun Gmail dan memori internal. Tentu saja perusahaan teknologi dalam hal ini adalah Niantic dan Nintendo, dapat menggunakan data pengguna untuk kepentingan mereka.

3. Jutaan pengguna baru dalam sehari



Sebuah fakta yang cukup mencengangkan, dimana pengunduh Pokemon Go mengalahkan jumlah pengunduh game Angry Birds dan Candy Crush hanya dalam 5 hari saja.

Tidak kurang dari 75 juta kali, game ini diunduh dalam 3 minggu. 85 orang mengunduh Pokemon Go per detiknya. Total unduhan dari pengguna iOS dan Android mencapai 6.998.400 per hari.

4. Munculnya Pokemon langka



Makin jauh kamu berjalan untuk menangkap Pokemon Go, maka muncullah berbagai jenis monster yang belum kamu kenal sebelumnya. Kamu dapat melihatnya di Pokedex. Bandingkan saja Pokedex di ponselmu dengan ponsel temanmu.

5. Lebih menyita waktu daripada sosial media



Game Pokemon Go menyita waktu pemain selama sekitar 33 menit per hari, dari pengguna android dan smartphone lainnya. Jumlah pengguna harian game ini lebih banyak dibandingkan dengan pengguna Twitter. Pengguna smartphone lebih banyak menggunakan waktunya untuk bermain Pokemon Go daripada aplikasi chatting seperti BBM, WhatsApp, dan Facebook.

6. Ide game Pokemon Go terinspirasi oleh April Mop


Masih ingatkah dengan candaan Google saat April Mop pada tahun 2014? Lewat video tersebut, ditunjukkan balon-balon pada titik-titik tertentu di Google Map yang menunjukkan keberadaan Pokemon.

Secara kebetulan Niantic sedang mengenalkan teknologi baru bernama Ingress. Sehingga muncul ide untuk menerapkan teknologi ini dalam bentuk sebuah game, yang pada akhirnya diberi nama Pokemon Go!

7. Penjualan Power bank melonjak


Permintaan pasar terhadap power bank mengalami kenaikan sebesar 50 persen, gara-gara Pokemon Go. Fakta yang menarik adalah baterai iPhone akan terkuras sebesar 20 persen, setelah bermain game ini selama ½ jam.

8. Orang Amerika mulai belajar sistem metrics


Satuan hitung yang kita gunakan tidak sama dengan luar negeri. Di Amerika, ukuran jarak diberi satuan feet, bukan kilometer. Berat benda diukur dengan satuan Lbs, bukan kilogram.

Munculnya game Pokemon Go membuat orang Amerika harus mengerti cara mengukur jarak kedua tempat menggunakan satuan kilometer. Jika kamu pemain game Pokemon Go, pastinya ngerti dengan hal ini. Bukankah untuk menetaskan telur di game ini ditunjukkan lokasi yang berjarak beberapa kilometer?

9. Tidak banyak menguras kuota internet


Bagi kamu yang belum pernah bermain Pokemon Go, mungkin menyangka bahwa game unik ini akan menghabiskan kuota data. Fakta menunjukkan bahwa 5 Mb saja kuota internet yang biasanya terkuras, jika kamu bermain Pokemon Go selama 30 menit.

Itulah 9 fakta mengejutkan game Pokemon Go yang jarang diketahui banyak orang. Jadi, game terkenal ini tidak hanya persoalan menangkap Pokemon saja, tapi banyak permainan seru lain di dalamnya. Mungkin kamu penasaran: Cara Bermain Pokemon Go dan Menangkapnya Dengan Mudah



Related Posts:

0 Response to "9 Fakta Mengejutkan Game Pokemon Jarang Diketahui"

Posting Komentar