7 Jurus BoBoiBoy Terbaik Yang Dahsyat

Semua penggemar film animasi Boboiboy pastinya ingin segera menyaksikan bagiamana serunya aksi superhero kecil ini di layar lebar maupun televisi. Kalian tentunya penasaran terhadap kekuatan seperti apa yang dimiliki oleh jagoan kecil kita di seri terbarunya. Wajar saja sih, emang film seri ini tergolong fenomenal dan banyak peminatnya.

Boboiboy api terbaik
Banyak kejutan di serial Boboiboy yang terbaru. Jika selama ini kalian hanya mengenal satu saja sfera kuasa di seri pertama hingga ketiga, beda lagi dengan seri terbaru boboiboy yang berpetualang di Galaxy. Sfera kuasa ini tidak hanya untuk Boboiboy saja lho, tapi juga untuk teman-teman dalam satu tim superhero tersebut.

Nah, sebelum kita menyaksikan betapa serunya aksi boboiboy dalam menghadapi para musuh jahat di seluruh planet, tidak ada salahnya untuk mengetahui apa saja serangan terbaik dari Boboiboy. Jurus-jurus yang dimiliki oleh pahlawan kecil kita ini pernah ditunjukkan olehnya di film layar lebar maupun seri di 3 musim sebelumnya.


7 Jurus BoBoiBoy Terbaik Yang Dahsyat


Inilah jurus-jurus Boboiboy yang luar biasa, yang pernah muncul di film layar lebar dan serial di tv:

1. Golem-Golem Tanah




Pada musim ketiga episode 26, Boboiboy mengeluarkan jurus tiga golem tanah untuk melawan Captain Kaizo. Kekuatan maksimal ini begitu dahsyat, sehingga mampu menghancurkan jurus dinding tenaga yang dimiliki kakaknya Fang.

2. Bongkah Ice




Diceritakan dalam BoBoiBoy The Movie, Boboiboy harus melawan Borara sebagai pemburu Sfera Kuasa di planet Ata Ta Tiga. Serangan superhero kita dimulai dengan kuasa yang disebut BoBoiBoy Ice, sehingga permukaan tanah di sekitarnya berubah menjadi gunung es. Jurus ini ada pasangannya, yang disebut BoBoiBoy Blaze.

3. Meteor Berapi




Masih dalam film Boboiboy the Movie. Setelah jurus blaze dan es, Boboiboy menutup serangan dengan meteor raksasa yang mampu menjebak Borara di tengah-tengah. Blaze menghasilkan gunung es di bagian bawah, dan meteor di bagian atas. Kombinasi jurus yang luar biasa!

4. Kuasa Kombo




Jurus kombo merupakan gabungan antara tiga golem dengan unsur yang berbeda, yaitu Golem Api dan Air bergabung dengan Golem Bayang milik Fang. Kuasa kombo ini menghasilkan energi yang luar biasa, sehingga Captain Kaizo tak dapat menyangkal keunggulan mereka berdua.

5. Bola Api Maksima




Masih pada musim 3 episode 25, bola api raksasa dikeluarkan oleh superhero kita. Sayangnya, kombinasi yang salah dihasilkan dari api dan air. Tentu saja, hasilnya adalah netral. Kedua kekuatan ini saling mengeliminasi, sehingga tak mengenai lawannya.

6. Bola Paus Air




Pada musim ketiga episode 20, Boboiboy mengeluarkan jurus berupa bola air berbentuk ikan paus. Bola air ini punya tekanan sangat kuat, yang diakui oleh Captain Kaizo. Jurus ini juga pernah digunakan saat anak muda ini melawan BoBoiBot.

7. Tembakan Solar




Pada BoBoiBoy The Movie Sfera kuasa, diceritakan tentang pertarungan seru antara Boboiboy melawan Borara. Anak muda ini memuncak emosinya, yang akhirnya mengeluarkan jurus pamungkas.

Tembakan Solar merupakan jurus terdahsyat berupa elemen cahaya, yang mampu menghancurkan jurus Borara yang disebut “Lohong Hitam Gergasi”. Wow, Keren banget!

Nah, itulah 7 jurus Boboiboy yang luar biasa di serial tv dan film layar lebar. Untuk serial galaxy, pastinya lebih seru dan menarik. Berbagai kuasa akan muncul, begitu juga dengan lawan yang jauh lebih kuat. Untuk mengetahui sekilas gambaran dari seri ini, silahkan baca artikel sebelumnya: 10 Fakta Mengejutkan Boboiboy Galaxy Yang Belum Kamu Tahu



Related Posts:

0 Response to "7 Jurus BoBoiBoy Terbaik Yang Dahsyat"

Posting Komentar